Rabu, 25 Maret 2009

Data Model

Pengertian Model Data

Yaitu sekumpulan konsep-konsep untuk menerangkan data, hubungan-hubungan antara data dan batasan-batasan data yang terintegrasi di dalam suatu organisasi.

Tujuan Model Data
Menyajikan data agar mudah dimodifikasi.

Model Data terdiri dari :
  1. Model data berbasis objek (Object-Based Data Model)
  2. Model data berbasis record (Record-Based Data Model)
  3. Model data fisik (Physical-Based Data Model)
>> 1. OBJECT BASED DATA MODEL
Model data berbasis objek menggunakan konsep entitas, atribut dan hubungan antar entitas. Terdiri dari : Entity Relationship model, Semantik data model dan Binary Model.

A. ENTITY RELATIONSHIP MODEL (E-R Model)
Model untuk menjelaskan hubungan antar data dalam basis data berdasarkan suatu persepsi bahwa real word terdiri dari objek-objek dasar yang mempunyai hubungan atau relasi antara objek-objek tersebut.
Mengapa Model E-R diperlukan?
  • Dapat menggambarkan hubungan antar entity dengan jelas
  • Dapat menggambarkan batasan jumlah entity dan partisipasi antar entity
  • Mudah dimengerti oleh pemakai
  • Mudah disajikan oleh perancang
E-R MODEL berisi ketentuan/aturan khusus yang harus dipenuhi oleh isi database. Aturan terpenting adalah MAPPING CARDINSLITIES, yang menentukan jumlah entity yang dapat dikaitkan dengan entity lainnya melalui relationship-set.
Simbol yang digunakan :


Entity : Menunjukan object dasar
  • Sesuatu yang dapat dibedakan dalam dunia nyata dimana informasi saling berkaitan.
  • Entity set adalah kumpulan entity yang sejenis, dapat berupa :
Entity yang bersifat fisik yang dapat dilihat (rumah,k endaraan, mhs, dosen dll).
Entity konsep atau logik yaitu entity yang tidak dapat dilihat (pekerjaan, perusahaan, rencana, mkkuliah dll).

Relationship : Menunjukan relasi
  • Adalah hubungan yang terjadi antara satu atau lebih entity.
  • Relationship set adalah kumpulan relationship yang sejenis.

Atribut : Menunjukan atribut dari objek dasar
  • Karakteristik dari entity atau relationship yang menyediakan penjelasan detail tentang atau relationship tersebut.
  • Attribut value adalah suatu data aktual atau informasi yang disimpan disuatu attribut didalam suatu entity atau relationship. Terdiri dari :
- Identifier (key) : menentukan suatu entity secara unik
- Descriptor (nonkey attribute) untuk menentukan karakteristik dari suatu entity yang tidak unik.

Contoh Diagram ER
B. SEMANTIC MODEL
Hampir sama dengan Entity Relationship model dimana relasi antara objek dasar tidak dinyatakan dengan simbol tetapi menggunakan kata-kata (Semantic). Sebagai contoh, dengan masih menggunakan relasi pada Bank X sebagaimana contoh sebelumnya, dalam semantic model adalah seperti terlihat pada gambar di atas.
Tanda-tanda yang menggunakan dalam semantic model adalah sebagai berikut :
Contoh kasus Semantic model :

C. BINARY MODEL
Pemetaan data dengan menggunakan 0 dan 1, atau true dan false dengan kondisi tertentu atau hanya dalam alternatif.


>> 2. RECORD BASED DATA MODEL
Model ini berdasarkan pada record untuk menjelaskan kepada user tentang hubungan logic antar data dalam basis data. Basis data terdiri dari sejumlah record dalam bentuk yang tetap yang dapat dibedakan dari bentuknya.

Perbedaan dengan Object Based Data Model : Pada record based data model disamping digunakan untuk menguraikan struktur logika keseluruhan dari suatu database, juga digunakan untuk menguraikan implementasi dari system database (higher level description of implementation). Terdapat 3 data model pada record based data model :
A. MODEL RELATIONAL
Data disajikan dalam bentuk table (baris dan kolom), setiap table mempunyai key yang unik serta setiap table harus berelasi dengan minimal satu table lain.
Dimana data serta hubungan antar data direpresentasikan oleh sejumlah table, dan masing -masing table terdiri dari beberapa kolom yang namanya unique. Model ini berdasarkan notasi teori himpunan (set theory), yaitu relation.
Contoh : data base penjual barang terdiri dari 3 tabel :
- Supllier
- Path (Suku_cadang)
- Delivery (pengiriman)

B. MODEL HIRARKI
Dimana data serta hubungan antar data direpresentasikan dengan record dan link (pointer), dimana record-record tersebut disusun dalam bentuk tree (pohon), dan masing-masing node pada tree tersebut merupakan record/grup data elemen.
Perhatikan contoh di bawah ini :
B, C, D disebut dengan istilah child (B = left child, D = right child). Ada istilah “sibling” yakni relasi yang selevel. Pada contoh di bawah ini sibling B adalah C dan D.
C. MODEL JARINGAN
Mirip dengan hirarki model, dimana data dan hubungan antar data direpresentasikan dengan record dan links. Perbedaannya terletak pada susunan record dan linknya yaitu network model menyusun record-record dalam bentuk grafik.


>> 3. PHYSICAL DATA MODEL
Digunakan untuk menguraikan data pada internal level.
Beberapa model yang umum digunakan :
- Unifying model
- Frame memory

Sumber : Dimpo Sinaga, S.Kom
Materi Kuliah Sistem Basis Data; Selasa, 24 Maret 2009

Tidak ada komentar: